Wednesday, October 11, 2006

Semur Daging Mommy Dian

Semur daging?
Bosen deh! Lagian, ga ada istimewanya.
Hnahh, jangan salah..kali ini gue modifikasi resepnya.
Ga bakal lagi deh nemu resep semur daging kayak yang gue masak ini.
Silahkan diintip.

Bahan :
150 gram daging, potong kotak sesuai selera

Bumbu :
5 siung bawang merah
2 siung bawang putih
2 sdt ketumbar
haluskan bawang merah, bawang putih dan ketumbar.
2 butir cengkeh
1 buah kapulaga
5 sdm kecap manis
1 sdm saos tiram
250 ml air
garam dan gula secukupnya

Cara Membuat :
1. Tumis bumbu halus, masukkan kapulaga dan cengkeh. Tumis hingga bumbu matang.
2. Masukkan daging dan masak hingga setengah matang.
3. Masukkan kecap, aduk-aduk sebentar hingga kira-kira meresap ke daging, tambahkan air.
4. Masukan saos tiram, garam dan gula secukupnya.
5. Masak hingga daging empuk, cicipi rasanya.

TIPS :
Kalau mau lebih enak lagi, bisa ditambah jintan dan daun jeruk.
Haluskan jintan 1.2 sdt. Tambahkan 1 lembar daun jeruk. Tumis bersama bumbu lain

2 comments:

usaha laundry said...

usaha laundry , bisnis laundry , deterjen laundry , waralaba laundry , franchise laundry , softener laundry , pewangi laundry

Anonymous said...

hammmmm aku cobain lah...mbak menu buka puasa